Studio Final Project | Edenpark Senior Living
Studio Akhir Arsitektur 44 2017/2018
Fakultas Teknik Jurusan Arsitektur
Universitas Katolik Parahyangan
.
Judul : Edenpark Senior Living
Dosen Pembimbing : Ir. FX Budiwidodo Pangarso, MSP.
Dosen Penguji :
Dr. Ir. Kamal A. Arif, M.Eng
Jonathan Hans Yoas ST., M.Arch.
Rochana Esti Pramesti ST., M.Sc.
.
Edenpark, merupakan sebuah penggambaran dari taman surga melalui sebuah obyek arsitektur yang memiliki fungsi sebagai hunian lansia komersial.
.
Tema besar yang diangkat pada perancangan hunian lansia ini adalah The Eden, yang berarti "Taman Surga". Rancangan berusaha memunculkan nuansa arsitektur yang intim juga lansekap yang rindang dengan dirancangnya taman-taman di dalam tapak yang dapat membuat para lansia merasa seolah tinggal di surga yang asri.
.
Dengan mengangkat konsep Homeliving Sense, Continous Intimation, Safety, Health and Wellness, Edenpark dapat menjadi wadah yang ideal bagi para lansia untuk bertempat tinggal dan memiliki kualitas hidup yang baik dan terjaga.